Bandung, BEREDUKASI.Com — PELAKSANAAN Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) gelombang pertama resmi dimulai secara Nasional pada Sabtu dan Minggu minggu ini. Universitas Padjadjaran (UNPAD) menjadi koordinator implementasi UTBK secara nasional.
Dalam pelaksanaannya, pusat UTBK UNPAD bermitra dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Jati Bandung dan SMA IT Krida Nusantara.
Dihadiri sebanyak 24. 586 peserta yang tedaftar di pusat UTBK UNPAD. Sebanyak 13. 916 peserta diantaranya akan mengikuti UTBK yang belokasi di Unpad, dalam 22 Sesi, dengan menggunakan 720 unit komputer per sesi.
Sedangkan sebanyak 8.990 peserta lainnya akan mengikuti UTBK di UIN Sunan Gunung Jati Bandung yang terbagi dalam 18 Sesi dengan menggunakan 550 komputer per sesi. Di SMA IT Krida Nusantara akan diikuti oleh 1.680 peserta yang terdiri dari 16 sesi dengan menggukana 105 komputer per sesi.
Peserta UTBK 2019 pada gelombang pertama 13 April s/d 4 Mei 2019 sebanyak 698.505 peserta. peserta UTBK gelombang pertama tersebut yang mengikuti kelompok ujian Saintek sebanyak 374.641 peserta dan kelompok ujian Soshum sebanyak 323.864 peserta.
Diinformasikan yang mengikuti UTBK gelombang pertama terdiri dari 516.927 peserta reguler dan 181.578 peserta Bidikmisi dengan ruang ujian yang digunakan untuk gelombang pertama sebanyak 29.297 ruang di 73 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Pusat UTBK.
Peserta UTBK 2019 gelombang kedua pada (11 Mei – 26 Mei 2019) sebanyak 597.115 peserta. Ruang ujian yang digunakan untuk gelombang kedua sebanyak 27.031 ruang di 73 PTN Pusat UTBK.
Jadwal tes pada sesi pagi dimulai pukul 7.30 dan sesi siang dimulai pukul 12.30 waktu setempat.
“Alhamdulillah pelaksanaan ujian berjalan dengan lancar sesuai dengan arahan dan bimbingan dari panitia pusat UTBK Unpad,” tegasnyaWakil Rektor I (Prof. Dr. H. Asep Muhyiddin, M.Ag)
Dirinya didampingi Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan (Drs. H. Akhmad Luthfi, M.M), Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama, (Dr. H. Jaenudin, M. Ag), Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD), (Undang Syarifuddin, M.Kom), Kepala Bagian Akademik (Dra. Hj. Dina Mulyati, M.Pd, Dr. Moh. Eri Hadiana, M.Pd),
Memberikan pengrahan kepada pengawas di gedung Lecture Hall, Kampus I, Jl. A.H. Nasution No 105 Kota Bandung, Sabtu (13/4/19).
Wakil Rektor I, Prof Asep Muhyiddin berpesan agar peserta UTBK harus siap dan membawa persyaratan yang dibutuhkan, “Saat ujian, peserta agar membawa persyaratam seperti Ijazah bagi peserta yang lulus tahun lalu dan surat tanda keterangan dari sekolah bahwa yang bersangkutan merupakan pelajar kelas XII serta kartu ujian”. pungkasnya. (MIF)