FeaturedInfokuSD

Outdoor Classroom Day (OCD) Disambut Gembira Para Peserta Didik SDN 077 Sejahtera Kota Bandung…….!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — KEGIATAN Sehari Belajar Di Luar Kelas atau Outdoor Classroom Day (OCD). Secara serentak dilaksanakan di seluruh tingkat sekolah. Di seluruh Indonesia, Kamis, 7 November 2019.

Senyum, Sapa, Salam, Cuci Tangan sebelum Sarapan, dilanjut Sarapan Bersama. Literasi, Mitigasi Bencana dan masih banyak lagi.

Bahkan dilakukan juga pembacaan Deklarasi “Sekolah Ramah Anak”.

Ya… itulah yang dilakukan oleh seluruh para peserta didik di Kota Bandung.

Seperti yang yang terlihat di SDN 077 Sejahtera Kota Bandung.

Acara dimulai dengan Upacara Pembukaan, dengan menyanyikan lagu wajib “Indonesia Raya 3 Stanza”. Dilanjutkan dengan teriakan Yel… yel…Sekolah Ramah Anak. Tepuk hak anak

Deklarasi “Sekolah Ramah Anak”.

Cuci Tangan, Senam Germas, Literasi.

“Dengan pembelajaran di luar kelas ini, diharapkan anak-anak menjadi lebih Kreatif, Berkarakter dan tidak melupakan Permainan Tradisional Sunda yang sudah mulai dilupakan,” kata Juliani, salaseorang Guru di SDN 077 Sejahtera Kota Bandung.

Bahkan dibeberapa Sekolah Dasar yang berhasil dipantau oleh Tim BEREDUKASI.Com. Para peserta didik membawa makanan-makanan Tradisional Sunda seperti Awug, Leupeut, Bala-bala, Combro, Peuyeum dan masih banyak lagi.

Tidak ketinggalan dipertontonkan juga ragam “Kaulinan Urang Lembur” atau Permainan Tradisional Sunda. Seperti Engrang, Sondah, Ucing-ucingan, Gatrik dan masih banyak lagi.

Begitupun ragam Kesenian ditampilkan, mulai dari Tari-tarian, Menyanyi dan masih banyak lagi.

Dan kali ini BEREDUKASI.Com menyajikannya dalam bentuk berita bergambar :

admin

Outdoor Classroom Day (OCD) Disambut Gembira Para Peserta Didik SDN 239 Cigondewah Kota Bandung…….!

Previous article

Outdoor Classroom Day (OCD) Disambut Gembira Para Peserta Didik SDN 122 Cijawura Kota Bandung…….!

Next article

You may also like

More in Featured