FeaturedRagam

“Kurva Privat” Tempat Privat Unggulan di Kota Bandung…!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — KEBUTUHAN pembelajaran tidak hanya ada, ketika anak berada di kelas saja. Untuk mendukung daya kecerdasan dan keterampilan mereka, orang tua juga melibatkan putra-putrinya dalam  bimbingan belajar semacam  kursus dan privat.

Salasatu lembaga privat unggulan yang ada di Kota Bandung yang tidak hanya ingin mewujudkan siswa-siswi yang pintar, tapi juga mengedepankan “kreatifitas”  yaitu  Kurva Privat.

Kurva Privat hadir dengan metode pembalajaran yang fokus dan intensif.

“Kami tentunya memiliki metode, agar anak nyaman dalam belajar dan perkembangannya dapat terus terpantau,” ujar Ana Andriana, “Founder” sekaligus pengajar dari Kurva privat.

Ana Andriana juga menjelaskan, bahwa Kurva Privat juga merupakan salasatu bentuk kepeduliannya, terhadap teman-teman mahasiswa dan alumni yang masih belum bekerja. Ana ingin agar potensi mereka terwadahi, salasatunya lewat mengajar di Kurva Privat.

“Saya memiliki dua cita-cita lewat Kurva Privat. Pertama untuk anak-anak agar mereka lebih cerdas dan hebat. Kedua, upaya untuk memberdayakan teman-teman. Sehingga selain membuka pasar untuk anak-anak, saya juga membuka lowongan menjadi guru privat,” ungkapnya optimis.

Kurva Privat yang dibangun pada Januari 2018 ini juga, tidak hanya fokus memberikan pengajaran  pada pelajaran di sekolah saja seperti Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, IPS atau IPA. Tetapi jmada privat mengenai Seni, Musik, Robotik, Menggambar, Menari dan lain sebagainya.

“Anak-anak itu memiliki banyak potensi, bukan hanya intelektualitasnya saja. Tetapi  bakat dan minatnya yang akan  menunjang kesuksesan mereka di masa depan,” tutur Ana.

Ana berharap bahwa kelak,  Kurva Privat akan dapat menjadi Lembaga Privat yang terdepan dan terkemuka. Dapat memberikan kontribusi bagi peningkatan kecerdasan anak-anak di Indonesia dan menyerap tenaga kerja.

“Saat ini sudah ada 50 orang guru yang tercatat, telah siap mengajar di Kurva Privat. Semoga adanya Kurva Privat ini, dapat bermanfaat bagi banyak orang,” ungkap perempuan yang senang mengajar ini.

Lebih lanjut mengenai Kurva Privat ini, bisa di cek langsung melalui website www.kurvaprivat.com. (Tiwi Kasavela)

admin

PWI Memberikan Penghargaan Kepada Aher dan Netty…!

Previous article

Lewat Mengajar “Ana” Ingin Berperan Bagi Dunia Pendidikan…!

Next article

You may also like

More in Featured