Bogor, BEREDUKASI.Com – CURUG Ciherang yang berada, di Desa Wargajaya Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor Jawa Barat. Tempatnya terletak di Jalur Puncak II Bogor, merhpakan Destinasi Wisata yang mengedepankan program Pemerintah. Yaitu, para pengunjung yang hendak berwisata di tengah pandemi Covid-19, pengelola melakukan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat.
Apalagi saat ini di Pemerintah Jawa Barat maupun Kabupaten Bogor, sedang melaksanakan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Sehingga, para pengunung wajib mengunakan Prokes dengan menerapkan 3M dan 1 T. Yaitu, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkurumun.
Menurut, salaseorang petugas loket yang mengaku bernama Dody, selain prokes dengan menerapkan 3 M da T.
“Untuk mencegah terjadinya penyebaran Virus Corona atau Covid -19. Setiap pengunjung yang akan masuk kelokasi Wisata digerbang utama, para pengunjung diperiksa suhu tubuhnya. Jika suhunya lebih dari 75 derajat, maka pengunjung tidak diperkenankan masuk,” katanya, Sabtu (26/12/2020)
Tidak hanya sebatas, melakukan Prokes yang ketat dengan merepkan 3 M dan 1T, termasuk pemeriksaan suhu tubuh. Dilokasi wisata Curug Ciherang sebagai kebanggaan warga Bogor Jawa Barat ini, pengelola juga terus mengedukasi pengunjung dengan memasang spanduk berupa himbauwan untuk tetap menggunakan prokes 3 M dan 1 T.
Dimasa liburan Natal dan Tahun Baru, pengelola juga meyakini akan dipastikan akan banyak pengunjung yang akan berwisata. Pengelola, tidak akan khawatir karena pengelola wisata jauh jauh hari sudah menggunakan Prokes yang ketat. Selain itu, pihaknya juga meyakinkan, para pengunjung tidak akan berkurumun. Karena, lokasi Wisata Curug Ciherang memiliki lahan yang cukup luas, yaitu 73 hektare.
Terlebih, setiap wahana yang ada di lokasi wisata, berkonsep luar ruangan. Mulai dari resto dengan pemandangan di atas bukit, hingga tempat-tempat berswafoto dengan latar mural menarik. Selain itu juga, terdapat dua air terjun bernama Ciherang dan Ciguntur. Keduanya bisa diakses dari tempat parkir kendaraan dengan berjalan kaki, layaknya menelusuri jalur pendakian karena lokasinya berada di atas bukit.
Selain Destisinasi Wisata Curug Ciherang, yang tak kalah menarik dan sejuk udaranya dan masih di Kabupaten Bogor. Masih menjadi salasatu lokasi terbaik, bagi anda untuk bisa di kunjungi, yaitu Agro Wisata Gunung Mas. Destinasi Wisata, yang berkonsep luar ruangan atau Out Door. Dimasa pandemi Covid-19 ini, tempat wisata ini juga pengelolanya cukup ketat menerapkan Prokes.
Sebelum masuk ke tempat lokasi Agro Wisata, yang merupakan terdapat kampung batik yang dikelilingi kebun teh yang sangat luas. Dipintu masuk para pengunjung di periksa suhu tubuhnya. Bila suhu tubuhnaya tinggi, maka pengelola tidak memperbolehkan masuk ke area Wisata. Begitu juga, para pengunjug harus menerapkan 3 M dan 1 T. Yaitu, para pengunjung harus mamakai masker, mencuci tangan ditempat yang sudah disediakan, jaga jarak dan para pengunjung untuk tidak berkurumun.
Wisata ini, sebelumnya sempat tutup total untuk menekan penularan Covid-19, kawasan wisata klasik yang dikelilingi perkebunan teh ini baru kembali beroperasi pada 4 Juli 2020. Untuk menjamin keamanan wisatawan, manajemen berlakukan Prokes yang ketat, meskipun kawasan Agro Wisata Gunung Mas didominasi ruangan terbuka yang hijau nan asri.
Maka tidak mengheran jika saja, banyak Wisatawan yang datang ke Agro Wisata Gunung Mas. Karena selain udaranya yang sejuk dan bersih, pengelola juga menyiapkan sejumlah penginapan eksklusif tersebar di seluruh kawasan Wisata.
Bagi setiap pengunjung yang berwisata ke Agro Wisata Gunung Mas, akan bisa menikmati kekayaan Motif Batik Nusantara sambil melihat langsung proses pembuatannya.
“Dilokasi itu juga, terdapat Area Camping Ground yang luas, serta track jalur bersepeda para wisatawan bisa menikmatinya. Demikian juga, untuk memuaskan pengunjung yang berwisata, pengelola juga menyiapkan area berkuda dan juga Spot Selfie,” tutur Pengelola yang mengaku bernama Ismail. (formassiberindojabar/Yat).