FeaturedInfokuRagam

Pergantian Ketua DPC Ciamis Manggala Garuda Putih, Dari Yang Lama Ke Pejabat Baru.

0

CIAMIS, BEREDUKASI.COM — PROSESI Pergantian Ketua DPC Ciamis Manggala Garuda Putih dari yang lama ke pejabat baru, Egi Sudrajat ke Asep Hamdan diharapkan dapat memberikan kontribusi berarti dalam pengembangan organisasi kemasyarakatan, khususnya di wilayah Ciamis.

Sebelumnya, saat kepengurusan Egi Sudrajat selama beberapa bulan lamanya mengalami kepakeman. Dan Pimpinan Manggala Garuda Putih Pusat tanggap atas gejala yang terjadi.

‘Sikap Pimpinan Pusat yang tanggap sitausi membuat keputusan untuk mengganti dengan Pejabat Baru,’ kata Apin Purkon, Wakil Ketua Korwil 2 Jabar.

Dengand Asep Hamdan, tambah Apin, oleh Ketua Umum Manggala Garuda Putih, H.Joni Hidayat,SH., MH di Wilayah Ciamis dapat membawa perkembangan di wilayah kerjanya.

‘Artinya saat ini DPC Manggala Ciamis sudah memiliki Ketua yang siap berkolabarasi dengan semua elmen,’ kata Apin.

Disebutkan, DPC Manggala Ciamis sebelumnya mandeg selama beberapa bulan. Kondisi ini dikhawatirkan akan berpengaruh pada kinerja.

‘Penilaian inilah yang kemudian menetapkan Pusat menunjuk Pejabat Baru,’ cetusnya.

Manggala Garuda Putih adalah sebuah organisasi kemasyarakatan yang didalamnya memiliki ragam kegiatan. Satu diantaranya adalah mengembangkan kesenian khas wilayah.

‘Alhamdulillah kini kami sudah bisa berkolaborasi dengan semua DPC di Wilayah Jabar,’ tutur Apin.

Dengan penunjukkan langsung dari Ketua Umum, H. Joni Hidayat kata Apin, pihaknya memberikan dukungan penuh terhadap keputusan tersebut.

‘Mungkin Pak Ketum memiliki penilaian lain dan lebih terhadap sosok Asep Hamdan,’ jelasnya.

Diakuinya, sebagai Pelaksana Intruksi dari Ketum harus tunduk pada aturan Organisasi yang berlaku.

‘Secara pribadi saya gembira dengan penunjukan itu. Karena sosok Asep Hamdan adalah binaan kami dan itu akan memudahkan koordinasi,’ kata Apin. (bim).

admin

SDN 151 Sukasenang Kota Bandung, Memohon Pengertian Orangtua Peserta Didik.

Previous article

Rayakan Ulang Tahun Ke 25, Grup Band Jamrud Gelar Konser Virtual.

Next article

You may also like

More in Featured