FeaturedInfokuRagam

Peringatan Hari Bhakti Postel 2022 : RUU Perlindungan Data Pribadi Disahkan Menjadi Undang-Undang

0

BANDUNG, BEREDUKASI.COM — INSAN Pos dan Telematika melaksanakan upacara memperingati Hari Bhakti Postel (HBP) ke-77 di Kantor Pusat PT Pos Indonesia (Persero) Jalan Cilaki Bandung, Selasa (27/9/2022). HBP ke-77 mengusung tema “Maju Bersama Pos dan Telematika Menuju Indonesia Sejahtera”. Tema ini bermakna melalui kolaborasi bersama antara pemerintah dan seluruh stakeholder dapat mewujudkan peningkatan kualitas infrastruktur dan teknologi bidang pos, telematika, penyiaran berbasis digital yang dapat dirasakan secara merata oleh seluruh masyarakat sampai ke wilayah pelosok untuk mewujudkan Indonesia sejahtera.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Hary Budiarto, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Kominfo. Dalam amanatnya, Inspektur Upacara menyampaikan bahwa perjuangan bangsa Indonesia belum berakhir. Perjuangan ini dilakukan secara berkelanjutan untuk menuju Indonesia maju dan modern, berkeadilan, sejahtera, berdemokrasi serta bermartabat. Insan Postel tentunya siap menciptakan perubahan-perubahan untuk mewujudkan Indonesia Sejahtera.

“Salah satu perubahan tersebut terwujud dengan disahkannya RUU Perlindungan Data Pribadi (PDP) oleh DPR menjadi undang-undang pada 20 September 2022. Dari sisi pemerintahan, UU PDP dapat dimaknai sebagai pengejawantahan kehadiran negara dalam melindungi hak fundamental warga negara untuk PDP, khususnya di ranah digital,” kata Hary dalam amanat upacara.

Menurut Hary, jika ditelaah dari aspek pengembangan teknologi, UU PDP akan mengedepankan penggunaan perspektif Pelindungan Data Pribadi dalam setiap pengembangan teknologi baru, sehingga akan mendorong inovasi yang beretika, bertanggung jawab, dan menghormati hak asasi manusia.

Upacara HBP ke-77 dihadiri oleh para pejabat Kementerian Kominfo, jajaran Direksi, pimpinan asosiasi dan perwakilan pegawai dari operator penyelenggara Pos dan Telematika, sejumlah lembaga penyiaran TV dan radio, dan beberapa Asosiasi Penyelenggara Telematika. Tak ketinggalan para Korps Pejuang Veteran Pos dan Telematika.

Upacara diisi juga acara Penandatanganan Sampul Peringatan Hari Bhakti Postel ke-77, Launching Logo dan Website Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika serta Launching Kemitraaan Layanan Pos Universal (LPU).

Kemitraan LPU merupakan program pengumpulan dan pengantaran kirimanpos dengan menggandeng mitra kerja baik perseorangan maupun badan usaha guna menjamin ketersediaan akses LPU di seluruh wilayah NKRI. Rencana strategis Kementerian Kominfo menargetkan sampai dengan tahun 2024 telah tersedia layanan Pos di 74% dari 7.230 kecamatan di seluruh Indonesia.

Masih dalam rangkaian HBP ke-77, sebelumnya telah berlangsung Digital Transformation Indonesia Conference and Expo, Turnamen Futsal Komunitas Postel, Donor Darah, dan beberapa kegiatan sosial lainnya.

Peringatan HBP 2022 dilaksanakan untuk mengenang perjuangan merebut Jawatan PTT dari pemerintah kolonial Jepang 77 tahun silam oleh putra putri Indonesia yang dipimpin oleh Soetoko, Nawawi Alif Hasan Zein dan Abdoel Djabar. Para pejuang AMPTT itu mengambil-alih Jawatan PTT dengan cara kekerasan, setelah beberapa upaya negosiasi yang dilakukan oleh Mas Soeharto dan R. Dijar tidak membuahkan hasil. Jawatan PTT merupakan cikal bakal dari penyelenggaraan pos dan telematika saat ini. (Ris).

admin

Pernikahan Lesti Kejora Dan Rizky Billar Sudah Rapuh Dari Awal

Previous article

Guna Menyongsong Masa Senja Dengan Aman dan Sejahtera, Perlu Merencanakan Keuangan Dengan Matang

Next article

You may also like

More in Featured