Bandung, BEREDUKASI.Com — MENJADI inspirasi untuk anak muda untuk terus mengejar “passion” nya dan tidak pernah menyerah adalah harapan dari gadis cantik bernama lengkap Sheline Yunike Duwita atau yang akrab disapa Sheline.
Itulah sebabnya “Hakka Amoi Bandung 2017” ini, tercatat menjadi The Best Presenter 2013 of Presenting a Paper SMAK 1 BPK Penabur Bandung, Juara 2 Basket Putri Regional Bandung “Sepekan Keakraban Psikologi” 2015 dan 2017, Juara 1 Basket Putri Regional Bandung “Sepekan Keakraban Psikologi” 2016 dan Duta Maranatha 2016.
“Saya sangat jarang mengikuti lomba dari SMP hingga sekarang. Hanya mengikuti lomba-lomba basket antar sekolah dan antar kampus. Untuk lomba “pageant” baru tahun 2017 kemarin dan puji Tuhan bisa menang. Looking forward to join another pageant setelah habis kontrak “Hakka Amoi”,” tandas gadis kelahiran Bandung, 4 Juni 1996.
Saat ini Sheline juga tengah sibuk menyusun skripsi, organisasi di kampus karena saat ini ia berperan sebagai Bendahara di Senat Mahasiswa dan Duta Maranatha. Kemudian di Hakka Youth Bandung.
“Saya lebih banyak mengikuti tugas-tugas yang diberikan oleh organisasi HKYB ini. Misalnya ikut bakti sosial, belajar budaya Hakka dan menyebarkannya, menjadi panitia bazaar Imlek atau hari raya Tionghoa, menjadi tamu undangan pemerintah Kota Bandung, komunitas Tionghoa, acara pageant lainnya dan lain-lain,” ulasnya.
Pemilik tinggi badan 174 Cm dan 53 Kg ini. Mengaku sangat hobi bermain basket, karena memang ia menggemari olah raga ini sejak SMP. Ia juga sering mengikuti tim sekolah dan tim kampus dan menonton live Liga Basket Profesional Indonesia.
“Saya juga senang dengan Pilates, karena untuk memperbaiki postur tubuh dan mengobati cedera. Awalnya “pilates” hanya karena ingin mengobati cedera agar lekas bermain basket lagi. Tetapi lama-kelamaan saya jadi tertarik lebih dalam,” ulas penyuka warna pastel ini.
Di saat senggang Sheline juga menghabiskan waktunya, untuk Travelling karena memang gemar jalan-jalan dan melihat keindahan. Serta tempat-tempat lain, disamping mempelajari budaya dan kelebihan tempat atau kota yang dikunjungi.
Lantas apa cita-cita dari Sheline….?
“Dalu saya ingin menjadi seorang Psikolog di bidang Industri dan Organisasi. Karena saya sangat suka ilmu Psikologi, bersosialisasi dan berorganisasi. Tapi seiring berjalannya waktu, muncul keinginan ingin membuka bisnis retail sendiri di Bidang Fashion. Karena memang ada “passion” di bidang Fashion juga. Jadi saya berpikir saya dapat menggunakan kompetensi, ilmu, pengalaman saya di bidang bisnis. Semuanya berkorelasi,” ungkap mahasiswi Psikologi di Universitas Kristen Maranatha Bandung ini.
Pemilik dari motto “Beauty, Brain, Behavior” ini. Mengaku mengidolakan Maria Selena. Karena selain pintar, cantik dan berprestasi, Maria juga memiliki hobi yang sama seperti dirinya yaitu basket dan travelling serta selalu menginspirasinya untuk terus berolahraga juga “Keep in Shape”.
“Adapun yang selalu menginspirasi saya adalah Mami saya. Karena beliau adalah seorang figur wanita independen yang kuat, cerdas dan dermawan. Kalau saya bisa bilang, dia adalah wanita yang paling mandiri dan paling tangguh yang pernah saya kenal,” terang penikmat semua jenis dessert, terutama yang berhubungan dengan coklat.
Sulung dari dua bersaudara ini, mengungkapkan bahwa hal yang senantiasa membuatnya bersemangat adalah “tujuan” yaitu ingin membanggakan dan membahagiakan keluarga, terutama Mama. Sehingga ia tidak punya alasan untuk menyerah.
“Hidup di dunia adalah anugerah yang luar biasa, karena kita dipercaya Tuhan untuk hidup sementara di dunia. Jadi maksimalkan waktu untuk hidup sebaik-baiknya, walaupun terkadang hidup tidak mudah. Tetapi kita bisa belajar banyak hal dan itulah yang membentuk jati diri kita. Hidup adalah sebuah proses belajar yang tidak pernah berhenti,” tuturnya mengakhiri perbincangan di salah satu sudut kafe di Kota Bandung. (Tiwi Kasavela)