FeaturedInfokuSD

Menerapkan Pendidikan Karakter Lewat Gebyar Kemah Di Alam Bebas…..!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — BERBAGAI upaya terus dilakukan oleh pihak sekolah dalam masalah pendidikan.

Seperti hal nya yang dilakukan oleh SDN 182 Perumnas Cijerah kota Bandung. Mengenai pendidikan karakter ini yaitu melaksanakan acara “Gebyar Kemah” di alam terbuka. Beberapa waktu yang lalu, bertempat di Wahana Wisata Kuda Paku Haji Cimahi.

Begitupun materi-materi yang diberikan yaitu Tekpram, Keagamaan, Pengenalan lingkungan luar sekolah dan masih banyak lagi.

Penyelenggaraan kegiatan ini, merupakan agenda tahunan di tahun ajaran baru. Dalam rangka MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah), Kepramukaan buat peserta didik. Dan tentunya melibatkan juga, Pembina para guru dan peserta Penggalang kelas 5 dan 6.

Berikut komentar Hj. Tuti Sugiarti, S.Pd. Selaku pengganti Kepala Sekolah, Sutimah, S.Pd, M.M yang sedang cuti menunaikan ibadah haji.

“Pertama saya ucapkan terima kepada Komite Sekolah, orangtua para peserta didik, panitia dan guru–guru SDN 182 Perumnas Cijerah. Sehingga kegiatan ini dapat diadakan dengan lancar tanpa ada rintangan. Kegiatan ini dinamakan GEMMAS dalam rangka pelaksanaan LT 1 dan pindah golongan.

Kegiatan ini dinamakan GEMMAS yang artinya Gebyar Kemah Alam Perumnas yang diharapkan bisa membentuk para peserta didik yang Religius, Mandiri, Aktif, Kreatif dan Aktraktif untuk bekal di kehidupannya kelak. Kegiatan ini juga diharapkan dilaksanakan berkesinambungan untuk membentuk karakter peserta didik. Sesuai dengan program–program sekolah yang sangat berhubungan dengan program Pendidikan Penguatan Karakter, Bandung Masagi, serta program – program lainnya.
Pramuka sebagai organisasi kepanduan harus bisa menanamkan program–program tersebut dalam pelaksanaannya. Jaya terus Pramuka…!. (HKS).

admin

Len Tambahkan Tiga Trainset Skytrain Basoetta Untuk Tingkatkan Mobilitas Penumpang….!

Previous article

SMPN 1 Banjaran Kabupaten, Bandung Berprestasi Dalam Segala Bidang Pendidikan Baik Akademik Maupun Non Akademik……!

Next article

You may also like

More in Featured