FeaturedInfokuPemerintahanPendidikanSMA/SMK

Cara Mengajar Guru Merupakan Kunci Utama, Untuk kemajuan Siswa-Siswi.

0

TASIKMALAYA, — PEREMAJAAN rehab ruangan dan seluruh meja kursi Guru, siswa- siswi yang ada di Satas (Sekolah SMAN 1 Tasikmalaya). Untuk tahun ini satu tingkat yaitu sebelas kelas. Juga kami yakinkan seluruhnya sudah diremajakan.

‘Dua lokal bantuan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, kemudian sembilan lokal atas Dana dari Komite dan Alokasi Dana bantuan operasional sekolah,’ kata Kepala Sekolah SMAN 1 Tasikmalaya, Drs. H. Anda Sujana, M.Pd. di ruang kerjanya, Jumat, 29 Oktober 2021.

Dihadapan Kepala KCD XII Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, Dr. Abur Mustikawanto, M.Ed. Anda menjelaskan, bantuan dari Pemprov melalui Dinas Pendidikan Jawa Barat, kesininya melalui KCD XII, sebanyak satu paket.

‘Dimana satu paketnya dua kelas, kurang lebih 72 meja dan kursi yang kualitasnya impor,’ jelas Anda.

Bantuan fisik tersebut, kata Anda, akan didesain dari beberapa aspek. Pertama adalah aspek sarana dan prasarana peremajaan kursi dan itu kini sudah terlaksana.

‘Akan ditempatkan di lantai tiga kelas sepuluh,’ tuturnya.

Sasaran yang Ke-Dua, tambah Anda, adalah redesain kembali jalur dan suplai listrik.

‘Selain yang Ke-Tiga pembenahan Ruangan Kepala yang Eksklusif, Ruangan Tata Usaha serta Ruangan Laboratoroum Komputer,” tandasnya.

Dikatakan, dengan kelengkapan ini diharapkan akan lebih memacu proses peningkatan belajar mengajar di sekolah.

Ditempat yang sama, Kepala KCD XII Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, Dr. Abur Mustikawanto, M.Ed., menuturkan, pembenahan inprastruktur itu ada sebabnya.

‘Adalah supaya meja jadul dengan yang sekarang, kan beda. Meja dan kursi dulu didesainnya paten dua orang-dua orang,’ kata Abur.

Untuk saat ini, tambah Abur, melihat siswa-siswi saat berada di ruang kelas sangat aktif. Bahkan sistem pembelajaran tidak One Way atau klasikal.

‘Misalkan Guru berniat mengajar di tengah-tengah murid. Jadi meja bisa diputar putar sesuai keinginan,’ cetus Abur.

Jadi sekarang, tambahnya, saat Guru mengajar terus murid di meja, tidak seperti itu. Tapi harus dibuat sedemikian rupa saat mengajar di ruang kelas.

‘Guru bisa saja menyuruh membereskan kursi, agar dia bisa berada di tengah tengah mereka. Lalu kursi, meja tinggal putar sesuai intruksi tadi. Kan enteng,’ jelasnya.

Sehingga murid tidak ada lagi yang ngantuk atau ngobrol saat belajar, semuanya bisa terkontrol. Disebutkannya, keaktifan cara mengajar Guru merupakan kunci utama untuk kemajuan siswa-siswi.

‘Jadi interaksi Guru dan Murid bisa tinggi dengan menggunakan model satu meja, satu individu, jelasnya.

Tujuannya adalah, tandasnya lagi, untuk meminimalisir ruang yang kosong pada saat Guru mengajar klasikal.

‘Klasikal dulu kan, Guru mengajar didepan tapi disana siswa-siswi molor, main-main. Jika sistem ini dirubah, jelas pembelajaran sangat akan efektif,’ pungkasnya. (Ombik).

admin

Tips : 7 Skincare Yang Bikin Kulit Glowing.

Previous article

Ini Dia Sang Pencetus Ide ‘Game C12 Speak Up’ Itu.

Next article

You may also like

More in Featured