Bandung, BEREDUKASI.Com – SEMARAKNYA Parade “Bandung Rumah Bersama” berlangsung pada hari Sabtu, (15/2/2020) berlangsung di depan Gedung Merdeka Jl. Asia-Afrika, Kota Bandung.
Bahkan dalam semaraknya acara tersebut, sempat juga dibacakan Deklarasi “Bandung Rumah Bersama” yang dipimpin oleh Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung, Ahmad Suherman.
Seperti diungkapkan Ahmad Suherman, Kota Bandung yang Harmonis, Aman dan Damai. Itu semua, bisa menyejukkan dan membawa kebahagiaan bersama. Terlebih ciri-ciri bangsa yang beradab adalah mereka yang mencintai Persahabatan dan Kerukunan. Dengan cara yang damai dan bermartabat.
Selain Wali Kota Bandung, Oded M Danial, turut menandatangani Deklarasi ini di lantaranya, Kolonel Infantri M. Herry Subagyo (Dandim 0618/BS Kota Bandung), Kombes Pol. Irman Sugema (Kapolrestabes Kota Bandung), Nurizal Nurdin (Kajari Kota Bandung) Edson Muhammad (Ketua PN Kota Bandung), KH. Prof. DR. Miftah Farid (Ketua MUI Kota Bandung), DR. H. Ahmad Suherman ( FKUB Kota Bandung), DR. H. Yusuf Umar (Kepala Kemenag Kota Bandung), H. E. A. Ferdi Ligaswara (Kepala Kesbangpol Kota Bandung). (Ris).