Bandung, BEREDUKASI.Com — DENGAN terjadinya Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia ini, ternyata memberikan hikmah lain. Pembelajaran bagi para siswa bisa dilakukan di rumah, membuat orangtua lebih mudah memonitoring atau mengawasi perkembangan belajar anak-anaknya secara langsung.
Bahkan dengan adanya pembatasan interaksi ini. Akhirnya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Indonesia juga. Mengeluarkan kebijakan dengan meliburkan sekolah dan mengganti proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) menggunakan Sistem Dalam Jaringan (Daring).
Bahkan Sekdisdik Jawa Barat, Wahyu Mijaya memberikan pendapatnya, “Menurut saya siswa lulusan tahun 2020 ini. Spesial karena mereka telah ditempa dengan ujian yang “Real”, di kehidupan nyata ketika Ujian Sekolah ditiadakan”.
Bahkan dengan adanya Pandemik Covid-19 ini, bisa dijadikan ajang untuk mengasah “Life Skill”. Dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, dengan bimbingan penuh dari Orangtua di rumah.
“Harapannya setelah Pandemik Covid-19 ini selesai, para siswa lulusan tahun 2020 ini. Bisa bermental kuat. Untuk menghadapi berbagai tantangan yang kompleks, di kehidupan mereka selanjutnya,” harap Wahyu Mijaya. (HKS).