FeaturedRagam

Emil Ungkap Karakter yang Harus Dimiliki Generasi Muda Untuk Jadi Pemimpin Masa Depan……!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — GUBERNUR Jawa Barat, Ridwan Kamil, Sabtu (5/1/19). Membuka Gathering Ketua OSIS dan Forum OSIS Daerah Se-Jawa Barat tahun 2019 dengan tema “A Good Leader is Example from the Best Character” di Aula Ki Hadjar Dewantara Dinas Pendidikan Jabar Jl. Dr. Radjiman No. 6 Bandung.

Dalam acara ini, pria yang akrab disapa Emil ini menyampaikan motivasi dan ajakan kepada generasi muda untuk bersemangat dalam membangun bangsa.

“Tujuan hidup di dunia ini adalah sebagai ibadah. Dimana setiap manusia adalah seorang pemimpin dengan berbagai macam levelnya,” ungkapnya mengawali pembicaraan.

Level yang pertama, lanjut Emil adalah menjadi Pemimpin untuk dirinya sendiri. Bagaimana menguasai diri, agar melakukan hal-hal yang baik dan membatasi diri dari hal yang negatif.

Adapun Level yang kedua adalah saat kita berelasi dan berhubungan dengan orang lain yaitu berkeluarga. Bagaimana memiliki kemampuan untuk menjaga keharmonisan dalam keluarga.

“Level pemimpin yang ketiga adalah memimpin organisasi, pemerintahan dan lainnya. Seperti Kepala Daerah yang perlu memiliki kecakapan untuk memahami berbagai masalah yang ada, dengan bijak dan menyeluruh,” terangnya lagi.

Kapasitas yang diperlukan bagi seorang pemimpin adalah keteladanan atau memberikan contoh yang baik. Yang bisa dimulai dari hal yang paling ringan seperti memberikan memposting dan memberikan komentar yang positif di media sosial. Serta juga pandai menyaring apa yang ingin disampaikan.

Pemimpinpun harus menjadi sosok yang berilmu, cerdas, memiliki komitmen, kesantuanan, hormat kepada orang ltua, tidak menyakiti hati orang lain atau menghina karena perbedaan.

“Kita bukan hanya membutuhkan IQ (Intelectual Quotients) saja, tetapi juga EQ (Emotional Quotients),  SQ (Spiritual Quotients) dan  tentunya PQ (Physical Quotients). Untuk menjadi seorang pemimpin yang baik,” tandasnya.

Disamping itu, seorang pemimpin juga perlu memiliki visi dan menjadi   pemecah masalah. Mampu bernovasi, pandai bergaul untuk mencari lingkungan yang positif dan berpikir positif. Serta memiliki semangat untuk mempersiapkan diri guna membangun Indonesia ke depan lebih hebat lagi. (Tiwi Kasavela)

admin

Unjuk Kretifitas Dalam Lomba Mewarnai Anak 2019……!

Previous article

Pelurusan Sejarah Purwakarta Periode Karawang Pada 1830-1832 M…..! (Episode 3 Selesai)

Next article

You may also like

More in Featured