BANDUNG, BEREDUKASI.COM — DIREKTUR Utama RSUD Kota Bandung, Nita Kurniati Somantri menyampaikan RSUD Kota Bandung terus berproses menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat Kota Bandung.
Pasalnya, RSUD Kota Bandung memiliki beberapa layanan unggulan. Yakni layanan rehabilitasi medik, hemodialisa, serta MCU Eksekutif.
“Layanan rehabilitasi dengan sarana dan prasarana yang canggih. Alhamdulillah dan didukung oleh dokter spesialis dan tenaga fisioterapis yang kompeten dan tersertifikasi. Untuk kegiatannya ada penambahan jam layanan, dari yang sebelumnya hanya satu shift sekarang menjadi dua,” terangnya, Jumat, 8 Maret 2024.
“MCU Executive itu one stop service yang keduanya adalah layanan hemodialisa dengan menambahkan jumlah tempat tidur yang dilengkapi dengan layanan hemodialisa eksekutif. Lalu ada layanan rujukan penyakit katatrofik seperti kanker, diabetes melitus, jantung, ginjal,” katanya menambahkan.
Ia berharap, RSUD Kota Bandung dapat tumbuh menjadi rumah sakit yang berdaya saing pelayanan yang paripurna, didukung dengan sarana prasarana yang dibutuhkan guna menunjang pelayanan.
“Agar kami dapat melayani semua masyarakat kota Bandung dan sekitarnya secara optimal,” tuturnya.
Untuk diketahui, selama 2023 baik kunjungan rawat jalan rawat inap mengalami peningkatan dengan rata-rata kunjungan per-bulan mencapai 8.515 pasien. Sedangkan untuk pelayanan IGD relatif lebih stabil rata-rata kunjungan per-bulannya sekitar 2.070 kunjungan. (ray).