BANDUNG, BEREDUKASI.COM – NONTON sambil slonjoran atau tiduran beralaskan karpet dan bantal-bantal santey. Mungkin hanya bisa dilakukan di rumah saja. Eit, nanti dulu ! Sekarang ini, justru bisa dilakukan di Bioskop Rakyat lho !
Ya, Bioskop Rakyat yang ada di Point Arena Bandung, Grha Pos Indonesia Jl. Banda, Kota Bandung.
Bioskop Rakyat yang secara resmi dimulai dari tgl 15 September 2023. Dengan menggandeng PT Pos Properti sebagai tempat penyelenggaraan Bioskop Rakyat di Bandung ini.
‘Dan kita juga ada kemungkinan, akan membuat juga Bioskop Rakyat yang tempatnya di PT Pos Indonesia yang ada di Jl. Asia-Afrika, dekat Alun-alun Bandung,’ jelas Bonifacius Soemarmo, VP Growth & Marketing Digital Business Visinema.
Sekarang banyak Sineas Muda yang Karya-nya bagus-bagus. Sementara untuk dapat ruang tayang di Bioskop sangat sulit sekali. Dan tentunya dengan adanya Bioskop Rakyat semoga bisa menayangkan Karya-Karyanya mereka itu.
‘Karena itu, kita juga ingin mewadahi movie maker muda yang seperti ini,’ ujar Boni, dengan nada serius.
Bahkan Boni juga menjelaskan kalau di Bioskop Rakyat, Film-nya itu sendiri. Selain dari Bioskop Online, juga dari PFN dengan berbagai Genre Film. Tentunya juga sudah melalui Tim Kurasi yang ketat.
Bioskop Rakyat hadir selama tiga hari yaitu hari Jumat, Sabtu dan
Minggu. Mulai jam 15.00 dan jam 19.00.
Urusan tarif Tiket, terbilang cukup murah yaitu hanya Rp.15.000,-.
‘Jadi sehari di Bioskop Rakyat ada Dua Film. Kita juga masih banyak mempelajari. Dari mulai pintu masuk, registrasi, pembelian tiket. Sampai ke pemutaran Film. Makanya kita coba, kalau pemutaran di Weekday seperti apa, Weekend juga seperti apa,’ papar Boni.
‘Dengan adanya Bioskop Rakyat ini, jujur saya pribadi berasa nonton Film jaman dulu diera 70-an. Ketika masih SD apa SMP diajak nonton sama Orangtua. Bisa tiduran, eh, pas tidur langsung dibangunin Ortu. Karena Film, udah Tamat,’ komentar Kang Omen, salaseorang penonton sambil tertawa ngakak.
Nah, bagi siapapun yang penasaran ingin mencoba Sensasi Bioskop Rakyat di era tahun 70-an. Langsung saja Klik Bioskop Online atau unduh melalui Playstore. (HKS).