Bandung, BEREDUKASI.Com — DINAS Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung membuka lowongan kerja untuk posisi Pegawai Tidak Tetap atau Tenaga Ahli dan Pendukung.
Terdapat 8 Formasi terbuka yang siap diisi oleh para pelamar :
Diantaranya, Tenaga Ahli Muda Desain Komunikasi Visual, Tenaga Ahli Muda Data Analisis, Tenaga Pendukung Pengawas Lingkungan Hidup, Tenaga Pendukung Analis Labolatorium dan Tenaga Pendukung Pengelola Data Pemantauan,
Selain itu juga, Tenaga Pendukung Operator AQMS, Tenaga Pendukung Pengelola Data Perlindungan Mata Air dan Tenaga Pendukung Asisten Kepala Dinas.
Adapun persyaratan khusus, untuk Tenaga Ahli Muda Desain Komunikasi Visual dibutuhkan 1 Orang dengan syarat : Usia Maksimal 35 tahun, Pendidikan Minimal S1 DKV/Umum dengan Sertifikat Kompetensi atau Pelatihan DKV atau Desain Grafis.
Mampu dan aktif menggunakan Media Sosial (Instagram, Twitter, Facebook dan Blog). Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam Membuat Produk Desain Visual atau Grafis.
Untuk Tenaga Ahli Muda Data Analysis dibutuhkan 1 Orang dengan syarat : Usia Maksimal 35 tahun.
Pendidikan minimal S1 Ilmu Komputer atau Teknik Informatika dengan Sertifikat Kompetensi atau Pelatihan Mengenai Data Analisis, Database dan Flow Data Diagram.
Pelamar mampu dan aktif menggunakan Aplikasi Exel dan Content Managament System (CMS). Serta memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam Pengelolaan Data dan Data Analysis.
Untuk pelamar Pendukung Pengawas Lingkungan Hidup dibutuhkan 6 orang dengan syarat; usia Maksimal 35 tahun.
Pelamar memiliki pendidikan S1 Teknik Lingkungan, Hukum maupun Manajemen. Pelamar juga mampu mengoperasikan komputer dan kendaraan bermotor. serta memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam Pengolahan Data dan Data Analysis.
Syarat selanjutnya untuk Tenaga Pendukung Analis Labolatorium dibutuhkan 2 orang dengan Usia Maksimal 30 tahun.
Pendidikan Minimal S1 Analisis Kimia atau Analis Kesehatan. Pelamar mampu mengoperasikan peralatan Uji Labolatorium seperti pH meter, DO meter, EC meter, DLH meter dan Spektrofotometer.
Pelamar juga memiliki Sertifikat Kompetensi dalam Pengukuran Labolatorium atau memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam melakukan Pengujian Labolatorium.
Sementara itu, untuk pelamar Tenaga Pendukung Asisten Muda Pengelola Data Pemantauan dibutuhkan hanya 1 orang dengan usia maksimal 30 tahun dengan Pendidikan Minimal S1 Teknik Lingkungan.
Pelamar harus mampu mengoperasikan Komputer dan mampu mengelola Data menggunakan Microsoft Exel. Memiliki pengalaman minimal 1 tahun dalam melakukan Pengelolaan Data.
Untuk Tenaga Pendukung Pengelola Data Perlindungan Mata Air dibutuhkan 2 orang dengan persyaratan, usia Maksimal 40 tahun dengan pendidikan Minimal S1 seluruh Jurusan.
Pelamar harus mampu mengoperasikan Komputer dan kendaraan bermotor serta memiliki pengalaman 1 tahun dalam pekerjaan Pengelolaan Data.
Syarat untuk Tenaga Pendukung Asisten Muda Operator AQMS (1 orang) usia Maksimal 30 tahun dengan Pendidikan minimal S1 Teknik Lingkungan atau Teknik Elektro.
Pelamar mampu mengoperasikan Komputer dan kendaraan bermotor juga berpengalaman 1 tahun dalam pengelolaan aplikasi. Pelamar juga bersedia membawa kendaraan bermotor sendiri.
Sedangkan syarat untuk pelamar Tenaga Pendukung Asisten Kepala Dinas (1 orang) usia Maksmial 30 tahun. Pendidikan Minimal S1 Seluruh Jurusan.
Pelamar harus mampu mengoperasikan Komputer, pandai berkomunikasi dengan ramah, sopan dan tegas. Harus mimiliki pengalaman 1 tahun dibidang kesekretariatan.
Para pelamar wajib melampirkan dokumen :
1. Surat lamaran pekerjaan yang ditunjukan kepada; Kepala DLHK Kota Bandung.
2. Daftar riwayat hidup.
3. Foto ukuran 4×6 berwarna.
4. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
5. Kartu Tanda Penduduk (KTP).
6. Kartu Keluarga (KK).
7. Ijazah dan transkip nilai pendidikan terakhir yang telah dilegalisir.
8. Portofolio yang menunjukan hasil pekerjaan yang sudah dibuat serta referensi dari pemberi pekerjaan sebelumnya (apabila ada).
Tata cara lamaran yaitu berkas lamaran disampaikan melalui email ke alamat: dlhkkotabdg.progdatif@gmail.com dalam bentuk pdf dengan subjek: SELEKSI DLHK KOTA BANDUNG 2021 – [posisi] – [nama singkat].
Batas waktu penyampaikan lamaran sampai tanggal 27 Januari 2021 pukul 23.59 WIB.
jadwal berikutnya yaitu:
– Penyampaian kelengkapan pengumuman 17 sampai 22 Januari 2021.
– Pengumuman seleksi 22 – 25 Januari 2021.
– Pengumpulan berkas pendaftaran 22 – 27 Januari 2021.
– Seleksi administrasi 28 – 29 Januari 2021.
– Pengumuman hasil seleksi administrasi 30 Januari 2021.
– Tes tertulis 2 Februari 2021.
– Pengumuman hasil tes tertulis 6 Februari 2021
– Wawancara 9 – 10 Februari 2021.
Perlu diketahui, keputusan panitia tim seleksi terbuka pengisian pegawai tidak tetap – tenaga ahli dan tenaga pendukung pada DLHK Kota Bandung bersifat final dan tidak bisa diganggu gugat. (yan).