FeaturedFigurPerguruan Tinggi

Iqbaal Ramadhan “Brand Ambassador Ruangguru” Bagikan Semangat #BelajarItuKeren di Bandung…!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — HARI Minggu (24/6) Annex Hotel Holiday Inn Pasteur Bandung. Dipadati oleh ratusan pelajar yang menyambut aktor dan Brand Ambassador Ruangguru, Iqbaal Ramadhan yang baru saja menuntaskan studinya di Armand Hammer United World College (UWC) of The American West, New Mexico Amerika Serikat.

Dalam rangka menyambut kepulangan Iqbaal ke tanah air, Ruangguru menyelenggarakan homeschooling tour bertajuk #BelajarItuKeren guna menyapa para pelajar, pengguna Ruangguru.

Tur ini diselenggarakan di 10 kota terpilih di Indonesia selama bulan Juni yaitu di Kota Makassar, Medan, Pekanbaru, Lampung, Palembang, Surabaya, Yogyakarta, Jakarta, Bandung dan Bekasi.

Dalam tur ini, Iqbaal bersama Co-founders Ruangguru, Belva Devara dan Imam Usman. Berbagi cerita dan inspirasi mengenai bagaimana tekhnologi Ruangguru dapat membantu kegiatan belajar dan meningkatkan prestasi belajar.

Acara ini juga dihadiri oleh orangtua murid, guru, kepala sekolah dan dari pihak pemerintahan di masing-masing kota.

“Senang sekali saya dapat mengikuti tur bersama Ruangguru. Semoga dengan adanya acara ini, saya bisa menginspirasi anak-anak di Indonesia untuk semangat belajar. Sambil mengeksplorasi minat dam bakatnya,” terang Iqbaal.

Iqbaal juga menambahkan bahwa hobi bernyanyi, berolah raga, bermusik dan bidang lainnya. Adalah hal yang baik untuk dikembangkan. Namun jangan sampai lupa belajar. Dan semua itu menjadi mungkin karena adanya teknologi berbasis aplikasi seperti Ruangguru.

Sementara itu Belva Devara mengatakan, bahwa pihaknya ingin menyebarkan semangat belajar di kalangan anak-anak Indonesia bahwa belajar itu “keren”.

Adapun Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, DR. Ir. H. Ahmad Hadadi, M.Si menuturkan, bahwa ia menyambut baik kehadiran Ruangguru dan Iqbaal untuk memotivasi para pelajar di Kota Bandung.

“Inovasi yang dilakukan Ruangguru melalui pendidikan berbasis tekhnologi dapat menjadi solusi bagi pelajar dan guru dalam menghadapi tantangan pendidikan di era digital saat ini,” kata Hadadi.

Saat ini Ruangguru melayani lebih dari 8 juta pengguna di seluruh Indonesia. Melalui berbagai layanan seperti vidio belajar berlangganan, Marketplace Guru Privat, Grup Chat Belajar, Platform Ujian Online dan lain sebagainya. (Tiwi Kasavela)

admin

bank bjb Gencar Kampanye Budaya Menabung Sejak Dini

Previous article

Artis Multitalenta Ini Ternyata Selebgram dan Youtuber……!

Next article

You may also like

More in Featured