Bandung, BEREDUKASI.Com — SEKARANG ini hampir semua lingkup kehidupan manusia diwarnai oleh teknologi. Sehingga teknologi tidak dapat dipisahkan lagi dari kehidupan manusia.
Hal tersebut dikatakan Kapendam III/Siliwangi Kolonel Inf FX. Sri Wellyanto Kasih saat membuka Penataran Jurnalistik Satuan Jajaran Kodam III/Siliwangi tahun 2019 yang diselanggarakan di Aula Mundinglaya Rindam III/Siliwangi Jl. Manado Kota Bandung, beberapa waktu lalu.
Penataran ini diikuti oleh 80 orang yang terdiri dari 79 orang Prajurit TNI dan 1 orang PNS dari satuan dijajaran Kodam III/Siliwangi.
Lebih lanjut Kapendam sampaikan bahwa para ahli mengatakan, “Hubungan manusia dan teknologi dapat diibaratkan seperti hubungan hubungan laba-laba dan jaringnya, keduanya tidak lagi dapat dipisahkan”.
“Teknologi memungkinkan kemudahan-kemudahan dalam banyak segi, secara khusus dalam bidang komunikasi dan informasi,” jelas Kapendam.
“Tugas Prajurit TNI diera kemajuan teknologi saat ini begitu kompleks. Sehingga dibutuhkan sosok personil yang bukan hanya mampu mengoperasikan persenjataan. Tetapi Prajurit harus bisa memainkan pena sebagai bagian dari “persenjataan modern” dalam mengangkat citra positif TNI AD khususnya Kodam III/Siliwangi,” terang Kapen.
Penataran Jurnalistik ini, merupakan salasatu upaya yang dilakukan Pendam III/Siliwangi dalam membekali Prajurit satuan jajaran Kodam III/Siliwangi. Awgar memahami dan mampu melaksanakan dokumentasi Foto dan Video, menulis Pres Release serta mengoperasikan Drone.
Selaras dengan tema “Melalui Penataran Jurnalistik Kita Tingkatkan Kemampuan Prajurit Dalam Peliputan Dan Publikasi Kegiatan Satuan Guna Mendukung Tugas Pokok Kodam III/Siliwangi,” sambutan tersebut dibacakan oleh Kasi Pensat Pendam III/Siliwangi Mayor Inf. M. Jajuli. (Pendam III/Siliwangi)