Bandung, BEREDUKASI.Com — KAWASAN Taman Pramuka di Jl. RE Martadinata No 157 Bandung. Tampak ramai oleh siswa-siswi kelas X SMAN 16 Bandung yang mengikuti kegiatan Kemping pada Kamis-Jum’at (20 s/d 21/9/18).
Ace Tarya Sudia M.Pd, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan menerangkan, bahwa acara ini merupakan kegiatan lanjutan dari MPLS dimana KPKK atau “Kemping Pendidikan Karakter Kepramukaan”. Adalah program penanaman mental agar dapat menjadi penerus bangsa yang lebih baik.
“Kegiatan dimulai dengan pembukaan, kemudian siswa-siswi dibawa ke KODIM. untuk melaksanakan pengertian baris berbaris, dalam kedisiplinan dilanjutkan dengan wawasan kebangsaan dan bela negara,” terang Ace.
Ace juga berharap, bahwa kedepannya anak-anak akan lebih mencintai bangsa dan upaya hidup mencegah dari kenakalan remaja. Seperti pergaulan bebas dan penyalahgunaan narkoba.
“Penting sekali membiasakan hal yang baik, agar terbentuk karakter yang baik pula. Terutama nilai-nilai Pancasila yang harus terus diwariskan,” tambahnya.
Acara yang diikuti sekitar 320 siswa-siswi ini, memang merupakan kegiatan rutinitas bagi siswa-siswi SMAN 16 Bandung.
Andhafa, Ketua OSIS SMAN 16 Bandung. Mengatakan bahwa acara ini bertujuan untuk mengajarkan cara berorganisasi, kedisiplinan serta tanggung jawab. Juga memiliki kaitan dengan moral peserta didik, agar bisa memiliki sikap yang sesuai juga bisa meningkatan nama baik sekolah.
“Tentu kegiatan kemah inipun diimbangi dengan “ice breaking”. Agar tidak bosan. Pada malam hari kami juga menyalakan api unggun. Serta menampilkan pentas seni dimana bakat serta minat siswa-siswi dari setiap kelas. Ditunjukkan sebagai perkenalan dan kreatifitas,” komentar Andhafa.
Selain itu ada pula kegiatan Shalat Tahajud dan Shalat Shubuh berjamaah. Serta olahraga pagi dan pengarahan etika. Serta pengembangan kepribadian. (Tiwi Kasavela)