FeaturedInfokuSD

Melalui Ragam Seni Bidang Ekskul Dan Kualitas Pendidikan SDN 064 Padasuka Kota Bandung Terus Melesat….!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — PADA hari Kamis (20/6/19) suasana di Saung Udjo Jl. Padasuka, Bandung. Ada sesuatu yang lain. Dan ternyata ketika BEREDUKASI.Com menyambanginnya. Terlihat Ragam Seni sedang ditampilkan, oleh para siswa-siswi dari SDN 064 Padasuka Kota Bandung.

“Alhamdulillah hari ini kebetulan acara pelepasan peserta didik kelas 6. Dan penyambutan peserta didik kelas 1,” kata Hj. Neni Herdiani, Kepala SDN 064 Kota Bandung, membuka pembicaraan.

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Quran, dilanjutkan dengan sambutan. Dilanjutkan dengan menampilkan Ragam Seni yang merupakan, bagian andalan dari para peserta didik dalam bidang Ekskul (Ekstra Kulikurer).

“Saya beserta para Guru dan Staf lainnya, memang untuk tahun ini ingin menampilkan sesuatu yang “Berbeda”. Alhamdulillah ini sejarah bagi saya, dulu sekolah di SDN Padasuka, terus jadi Guru dan akhirnya sekarang menjadi Kepala Sekolah nya….,” jelas Hj. Neni, yang terlihat sumringah disela-sela berlangsungnya acara.

Memang acara Pisah Sambut Siswa-Siswi SDN 064 Padasuka Kota Bandung kali ini. Terlihat sangat meriah dengan penampilan Ragam Seni dari para siswa-siswinya. Mulai dari Upacara Adat, Seni Tari, Paduan Suara Modern, Angklung dan masih banyak lagi. Dan perlu diketahui juga bahwa Ragam Seni yang ditampilkan itu, rata-rata pernah meraih Prestasi.

“Alhamdulillah siswa-siswi kami, kerap meraih Prestasi diberbagai bidang. Insya Allah SWT tahun depan dan tidak ada halangan, acara seperti ini akan ditampilkan di hotel berbintang,” semangat Hj. Neni Herdiani, penuh antusias.

“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada para Guru, Staf, Komite Sekolah, para orangtua siswa-siswi. Dan semua pihak yang tidak sempat, disebutkan satu persatu,” pungkasnya siang itu. (HKS)

admin

SDN 239 Cigondewah “Ngamumule” Seni Budaya Tradisi Sunda……!

Previous article

Budaya Suku Dayak Ditampilkan Pada Festival Budaya Isen Mulang 2019……!

Next article

You may also like

More in Featured