Tasikmalaya, BEREDUKASI.Com — DALAM rangka memperingati Hari Jadi Sekolah Menengah Atas Negeri 10 Kota Tasikmalaya yang ke 11 tahun. Seluruh Staf, Tenaga Pengajar dan siswa-siswi turut terlibat. Dan perlu diketahui juga SMAN 10 Kota Tasikmalaya ini, berdiri tanggal 22 September 2008.
Dilibatkannya para siswa-siswi ini, dengan harapan keluarga besar sekolah bisa mengenal lingkungan serta sejarah berdirinya sekolah.
“Ini tentunya untuk membangun “Memory” seluruh keluarga besar sekolah. Dengan harapan bisa menjungjung harkat dan martabat sekolah,” ungkap Joni Darmawan, selaku Kepala SMAN 10 Kota Tasikmalaya kepada BEREDUKASI.Com, Senin (30/9/19).
Lebih jauh Joni Darmawan yang familier ini menuturkan, acara puncak akan berlangsung tanggal 2 Oktober 2019. Dengan mengusung tema “RUNFEST RUN Art Music Festifal”. Dan akan dihadiri seluruh undangan Kepala Sekolah SMA Se-Kota Tasikmalaya, Kapil KCD wil XII serta aparatur Muspida setempat.
“Tujuan kami disini untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh jajaran di lingkungan Kecamatan Mangkubumi,” tandasnya.
Ditambahkan untuk memadatkan acara peringatan ini, sesuai dengan tema yang diusung. Diisi dengan Bazzar, Gerak Jalan Sehat, Opsih, Donor Darah dan Santunan Anak Yatim Piatu.
“Bahkan untuk menumbuhkan dan melestarikan ciri “Khas” Tasikmalaya. Digelar juga kegiatan Melukis Payung Geulis,” jelasnya.
Untuk meningkatkan Ukhkuwah Islamiah dengan gerakan Infaq Masjid Sekolah. Serta melestarikan “Kaulinan Barudak Baheula” serta Sputas Go Talent, Musik Perkusi juga Gerakan Penghijauan.
“Dalam upaya menumbuhkan kecintaan terhadap daerah. Juga digelar kesenian Tradisional. Disamping acara Anniversary Ceremony,” pungkasnya Joni Darmawan. (Budi S. Ombik)