Bandung, BEREDUKASI.Com — JUM’AT, (26/6/2020) Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana melakukan Monitoring PPDB tahun ajaran 2020/2021 ke SDN 001 Merdeka Jl. Merdeka, Bandung.
Yana, menilai secara umum, proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kota Bandung berjalan lancar. Namun ia mengakui, ada beberapa hal yang perlu terus dibenahi.
“Sejauh ini baik. Sistemnya trasnparan dan akuntabel. Dan semua berjalan lancar,” kata Yana, yang sebelumnya Monitoring ke SMPN 2 Bandung.
Yana mengakui, terdapat beberapa kendala dengan Sistem Online seperti saat ini. Salasatunya, sulitnya mengunggah Data. Hal tersebut karena pada waktu yang bersamaan, para Calon Peserta Didik juga sedang mengunggah Data untuk mendaftar.
“Biasanya sering Overload itu berkas yang didaftarkan dalam waktu yang sama. Karena beban servernya,” aku Yana.
Tapi Yana tetap meyakinkan Orangtua Calon Peserta Didik, tidak perlu khawatir. Sebab ada Help Desk di Dinas Pendidikan dan di setiap sekolah. Sehingga para Orangtua atau Pendaftar tinggal berkomunikasi saja. Agar pendaftaran berjalan lancar.
“Kalau kurang paham, Orangtua bisa datang langsung ke sekolah tujuan atau sekolah asal. Tetap akan dilayani. Dan masing-masing Sekolah dan Disdik ada meja layanannya,” ujar Yana.
Hal tersebut dijelaskan juga oleh Siti Aisyah Rosadah, selaku Plt Kepala SDN 001 Merdeka Kota Bandung.
“Jika memang Orangtua Calon Peserta Didik kurang faham, Panitia PPDB disini. Siap membantu demi kelancaran semuanya,” kata Siti Aisyah Rosadah.
Sementara itu, Operator PPDB SDN Merdeka 001, Firman Mauludin menyampaikan terdapat beberapa keluhan dari Orangtua Calon Peserta Didik. Diantaranya Pendataan, Upload Berkas dan Titik Koordinat yang belum dipahami.
Hadir dalam Monitoring PPDB Tahun Ajaran 2020/2021 ini. Diantaranya Kadisdik Kota Bandung, Camat serta Lurah wilayah setempat. (HKS).