Bandung, BEREDUKASI.Com — MUSYAWARAH Ranting (Musran) gerakan pramuka Kwartir Ranting Bandung Kulon. Dilaksanakan di Aula PKG Kec. Bandung kulon.
Bertepatan dengan Hari Jadi Pramuka ke 58, tgl 14 Agustus 2019.
Kegiatan ini di buka langsung oleh Camat Bandung Kulon, selaku KaMabiran. Juga di hadiri Kapolsek Bandung kulon, Para Lurah serta para Mabigus tingkat SD, SLTP dan SLTA Se-Kecamatan Bandung kulon.
Dalam sambutanya, Camat Bandung Kulon selaku KaMabiran menyampaikan kepada peserta yang hadir.
“Pramuka harus Terampil, Berkarya dan Mandiri. Terampil artinya bahwa seorang Pramuka sudah punya sikap terampil dalam dirinya. Dalam berbuat sesuatu yang bermanfaat. Berkarya untuk orang banyak, agar intinya berguna bagi masyarakat. Mandiri tanpa menggantungkan angan-angan pada orang lain. Tetapi berbuat yang terbaik dengan sendirinya walau sederhana, itu sudah membuktikan kemandiriannya,” harap Drs Asmara Hadi, MO,M.Ap.
Dari hasil Musran tersebut, terpilih kembali Kak Ii Kustiwa S.Pdi sebagai Ka Kwaran Bandung Kulon untuk periode selanjutnya.
”Jayalah Pramuka INDONESIA”. (Irawan)