SMA/SMKSosok Prestasi

Nabila Fitda Tania Gemar Berorganisasi…..!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — TIDAK setiap siswa SMK mau aktif dalam kegiatan berorganisasi. Apalagi jika jadwal pelajaran padat dari pagi hingga sore. Biasanya jangankan untuk memikirkan hal yang lain, terkadang tugas sekolah juga menumpuk. hingga tidak ada waktu untuk mengerjakannya.

Namun berbeda dengan Nabila Fitda Tania atau yang akrab disapa Fitda. Bungsu dari tiga bersaudara ini, gemar sekali dalam kegiatan keorganisasian.

Fitda kini masih menuntut ilmu di SMKN 7 Bandung kelas XII jurusan Kimia Industri. Dia sempat menjadi Sekertaris Umum di OSIS SMKN 7 Bandung, kemudian sering mengikuti kegiatan Forum OSIS Jawa Barat (FOTB), juga Forum Komunikasi Siswa (FOKUS) dan masih banyak kegiatan lainnya.

Ketika ditanya hal apa yang membuatnya sangat gemar dan aktif berorganisasi…?

“Saya senang sekali jika dapat mengikuti kegiatan organisasi. Karena bisa menambah wawasan dan pengalaman. Terutama ketika saya aktif di kegiatan OSIS, dalam lingkup yang lebih besar. Saya bisa mengenal siswa-siswi dari berbagai sekolah,” jawab Firda dengan nada serius, ketika bincang dengan BEREDUKASI.Com, beberapa waktu yang lalu.

“Selain itu biasanya, kita bertukar informasi dan ilmu pengetahuan. Serta kegiatan sekolah yang ada di Bandung, tentunya semua ini sangat menyenangkan…,” tutur Fitda bersemangat.

Fitda sangat mengidolakan almarhumah ibunya ini, bercerita juga bahwa organisasi mengajarkan dirinya berbagai macam hal. Ketika berkumpul banyak menemukan hal-hal yang berbeda dari kegiatan belajar di sekolah.

“Saya mempunyai keinginan agar terus bisa aktif dalam kegiatan lintas sekolah. Tentunya jika ada manfaat yang bisa kita ambil di luar. Dalam hal inilah, tentu saja kita juga bisa menyebarluaskannya ke teman-teman kita yang lainnya.l,” tutur gadis kelahiran 8 Juni 2000 ini.

Seperti motto hidupnya, “You Can Do lt and You Will Be The Best”. Fitda kini sedang berupaya untuk mengisi hari-harinya, dengan hal yang positif dan salasatunya adalah ingin memasuki Sekolah Keperawatan setelah lulus dari SMKN 7 Bandung. Agar bisa membantu orang-orang yang sedang sakit.

“Satu hal lagi yang saya sukai dengan aktif di lintas ornganisasi, adalah bisa mengenal banyak instansi pemerintahan. Khususnya di bidang pendidikkan dan selain mendapat pengalaman, saya juga bisa mengasah kemampuan dibidang “Public Dpeaking” hehehe…,” tutur Fitda sambil tertawa dan menutup perbincangan dengan BEREDUKASI.Com.

“Oh..ya..lupa saya juga sempat menjadi “Duta Hukum” dari Forum Pelajar Sadar Hukum,” timpal Fitda sambil berlalu. (Tiwi Kasavela)

admin

Resmikan Kereta Bandara, Jokowi Gunakan Skytrain

Next article

You may also like

More in SMA/SMK