Bandung, BEREDUKASI.Com — PELAKSANAAN “Gebyar Kemerdekaan RI Ke 74” HUT Republik IndonesiaI yang ke 74 tahun ini. Terasa begitu semarak di SDN 240 Cijerah Indah Kota Bandung.
Seluruh siswa/siswi, Guru dan orangtua siswa berbaur mejadi satu. Tanpa mengenal batasan. Hari ini kegiatan HUT RI diisi dengan berbagai macam lomba. Peringatan Hari Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia di SDN 240 Cijerah berlangsung meriah pada Senin (19/8/19).
Kegiatan yang diawali dengan Upacara Bendera, bertujuan untuk memaknai Hari Kemerdekaan dan menanamkan rasa Nasionalisme bagi seluruh warga SDN 240 Cijerah Indah Kota Bandung.
Perayaan Hari Kemerdekaan di sekolah tahun ini, cukup istimewa karena melibatkan juga orangtua siswanya.
Berbagai lomba yang dilaksanakan yakni lomba makan kerupuk, lomba memindahkan paku ke botol, balap karung, tarik tambang.
Penutup rangkaian kegiatan adalah makan bersama guru dan orangtua.
“Semoga dengan adanya kegiatan ini semakin menambah kebersamaan antara siswa, guru dan orangtua” ujar Dra. Hj. Weni Mulyati, MM, selaku Kepala Sekolah. Juga ucapan terimakasih kepada FK 240 atas terselenggaranya kegiatan ini. (Irawan)