Bandung, BEREDUKASI.Com — PANGDAM III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, S.H, M.Tr (Han). Menerima penghargaan di Hari Jadi Provinsi Jawa Barat yang ke – 73 Tahun 2018. Di Lapangan Gasibu Jl. Diponegoro Kota Bandung, Minggu (19/8/18).
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Pj. Gubernur Jawa Barat Komjen Pol. M. Iriawan yang disaksikan oleh para pejabat TNI, Polri dan Pejabat Pemrov Jawa Barat, serta tamu undangan lainnya.
Penghargaan yang diberikan Provinsi Jabar kepada Kodam III/Siliwangi berupa “Mitra Kerja Bidang Pengamanan Dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2018”.
Penghargaan yang diberikan tersebut, merupakan suatu penghargaan atas prestasi dan dedikasi Kodam III/Siliwangi. Dalam melaksanakan tugasnya, dalam pengamanan Pilkada diwilayah Jawa Barat. Dan sebagai wujud sinergisitas antara Kodam III/Siliwangi dengan Pemprov Jawa Barat, juga kepada seluruh komponen masyarakat lainnya.
Keunikan pada upacara Hari Ulang Tahun Provinsi Jawa Barat tahun ini. Adalah Inspektur upacara yaitu Pj. Gubernur Jawa Barat, menggunakan pakain adat Jawa Barat, termasuk Pangdam III/Siliwangi. Saat menerima penghargaan menggunakan pakai adat Jawa Barat beserta tamu undangan lainnya.
Pangdam mengatakan, ” Penghargaan yang diberikan Pj. Gubernur Jabar, untuk Kodam III/Siliwangi. Sebagai motivasi dan semangat dalam berkarya untuk bangsa dan negara Kesatuan Republik Indonesia”.
Selanjutnya pejabat yang tergabung didalam Forkopimda Provinsi Jawa Barat, melepas keberangkatan bantuan logistik untuk masyarakat yang tertimpa musibah bencana alam di Provinsi NTB dan sekitarnya.
(Pendam III/Siliwangi)