FeaturedRagam

Pentingnya Masuk Organisasi Kewartawaan…….!

0

Bandung, BEREDUKASI.Com — PERSATUAN Wartawan Indonesia ( PWI) PWI Jawa Barat, melaksanakan kegiatan Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK), Kamis-Sabtu (14-16/1/2021) di Aula PWI Jabar, Jl. Wartawan II Kliningan Buah Batu Bandung.

Kegiatan ini dikuti sebanyak 125 Wartawan dari berbagai Media, baik Cetak maupun Online dari berbagai Perwakilan Daerah. OKK ini dibuka langsung oleh Ketua PWI Jabar, Hilman Hidayat ini dibagi ke dalam Tiga Angkatan.

Hilman Hidayat, sangat mengapresiasi Pengurus terutama Panitia yang telah mengelola kegiatan. Dengan penuh Dedikasi dan Tanggung Jawab. Menurutnya, OKK sebagai sarana untuk mengenalkan Anggota kepada Organisasi PWI.

Ia menegaskan ada dua syarat utama, untuk menjadi anggota PWI. Pertama, Calon Anggota secara syah dirujuk oleh Medianya masing-masing. Dalam hal ini Media yang bernaung di perusahaan yang telah berbadan hukum.

“Hal tersebut sesuai dengan UU No. 40 Tahun 1999 tentang Pers,” ujarnya.

Syarat Ke-Dua, Calon Anggota harus memiliki keahlian sebagai seorang yang berprofesi wartawan, yakni cakap menulis berita.

“Jadi, Keduanya harus dipenuhi. Baik dari sisi Administrasi maupun Keahlian,” tutur Hilman.

Hilman juga menegaskan, agar para Wartawan mengindahkan nilai-nilai universal kegiatan Jurnalistik. Yang prinsipnya mengacu pada UU Pers dan Kode Etik Jurnaliastik. Contohnya tidak membuat berita bohong atau berita dengan itikad tidak baik.

Terakhir Hilman mengingatkan akan pentingnya masuk ke dalam Organisasi Aartawan. Salasatunya, ketika ada kesalahan dalam pemberitaan ada yang memperjauangkan. Apa lagi Iklim Pers ke depan harus betul-betul memenuhi aturan-aturan.

Yang lebih penting lagi ujar Hilman, setiap Anggota PWI harus bisa menjaga Marwah Organisasi. Makanya anggota PWI harus dibekali pemahaman keorganisasian.

Sementara Ketua Panitia OKK Yayat T Supiat dalam laporannya, menjelaskan pihaknya menargetkan Peserta 60. Namun menginggat tingginya animo yang mau mengikuti kegiatan ini  melampaui hingga lebih dari 120 pendaftar.

Lebih lanjut dikatakan Yayat, menginggat ini masa pandemi Covid-19. Maka untuk itu dalam pelaksanaannya dibagi ke dalam Tiga Angkatan, terang pengurus PWI Jabar bidang Advokasi ini.

Dalam kesempatan tersebut Yayat berharap, peserta yang turut dalam kegiatan OKK tersebut. 100 persen lulus dan dapat bergabung menjadi anggota PWI Jawa Barat.

“Sehingga ke depan para peserta OKK dapat menjadi penerus dalam mengembangkan PWI Jabar lebih baik serta sumber daya Wartawan yang berkualitas,” tuturnya.

Yayat menambahkan, jika tak aral melintang kegiatan OKK juga akan kembali digelar pada Maret 2021 mendatang. Hal ini tak lain untuk mengakomodir peserta yang tidak tertampung pada prnyelenggaraan OKK kali ini. (Red)

 

admin

Dalam Rangka HUT Ke-70, Penerangan AD Kodam III/Siliwangi, Agar Lebih Harmonis Dengan Media……..!

Previous article

Sebanyak 184 Ekor Satwa Langka Yang Dilindungi, Disita Bareskrim Polri Di Cicurug Sukabumi Jawa Barat…….!

Next article

You may also like

More in Featured