FeaturedInfokuPemerintahanRagam

Persiapan Ikuti Lomba Porsadin Tingkat Kecamatan Pagerageung, Putra Putri Sadalewih Uji Kemampuan.

0

TASIKMALAYA, BEREDUKASI.COM — DALAM rangka upaya mempersiapkan peserta lomba Pekan Olahraga Madrasah Diniyah (Porsadin) Tingkat Kecamatan. Para peserta tingkat Kepunduhan di Sadalewih, Desa Puteran, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat terus melakukan persiapan.

‘Waktu yang tinggal menyisakan duapuluh enam hari lagi, merupakan waktu yang sangat pendek. Kita lihat kesiapan anak anak, baik mental, fisik hingga kemampuan menguasai cabang diperlombakan,’ kata Punduh Sadalewih, Asep Hadi Ismaya di Sadalewih, Minggu, 31 Oktober 2021.

Cabang yang dipertandingan pada Porsadin tingkat Kecamatan Pagerageunh diantaranya, Tahfidz, Murotal Wal Imla yang diikuti Santri-Santriwan, Seni Kaligrafi (Putra-Putri), Puisi Isalam serta Tenis meja.

‘Kedelapan Cabor ini untuk para pesertanya sudah dipersiapkan,’ kata Punduh.

Gelar yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang adalah kegiatan penyaringan peserta untuk tingkat Kabupaten.

‘Jika dalam pertandingan Tingkat Kecamatan lolos dan menjadi Juara. Itu artinya bisa dipastikan menjadi perwakilan di tingkat Kabupaten,’ kata Asep Hadi.

Disebutkan, penjaringan peserta untuk mengikuti gelar Porsadin diprakarsai oleh Yayasan Sedalewih Peduli, yang mencakup Pendidikan agama dengan nama Madrasah Diniyah Al-Fajar. Ruang lingkupnya mulai RA, PAUD dan TK.

Dijelaskan, untuk di Kepunduhan Sadalewih banyak menyimpan Bibit Atlet di bidang yang diperlombakan tersebut. Dan setiap kali event serupa digelar, Putra-Putri Sadalewih sering meraih Prestasi.

‘Dengan modal itu, kami yakin pada ajang yang sama nanti pasti menjadi Juara,’ imbuhnya.

Dalam memantau dan menguji peserta yang akan tampil diajang Porsadin nanti, jelas Punduh, pihaknya menggelar simulasi pertunjukan yang ditonton oleh seluruh masyarakat Sadalewih. Tujuannya adalah menguji mental, fisik serta kesiapan.

‘Kami gelar dalam peringatan Maulud Nabi kemarin (Minggu, 31 Oktober 2021),’ tuturnya. Kegiatan ini diprakarsai Madrasah Diniyah Al–Fajar Sadalewih. Menampilkan Pidato Anak, Marawis, Tari anak anak serta MTQ.

Sementara itu, Kepala Madrasah Diniyah Al–Fajar Sadalewih, Amus Supriadi S.Pd.I menyambut gembira dengan digelarnya uji coba peserta Porsadin yang dipadukan dengan peringatan Maulud Nabi.

‘Mudah-mudahan ini menjadi ajang Prestasi dalam mengikuti lomba tingkat Kecamatan,’ katanya.

Diharapkan Putra-Putri Sadalewih dalam ajang Porsadin tingkat Kecamatan nanti bisa meraih Prestasi sesuai raihan sebelumnya. (Ombik).

admin

Pihak Sekolah Meminjamkan Tabe Kepada Siswa, Bukan Meminjamkan Buku.

Previous article

Pesta Pernikahan Mewah dan Megah Sally Adelia.

Next article

You may also like

More in Featured