Bandung, BEREDUKASI.Com — MENGOLAH Aplikasi di jejaring Internet, merupakan hobi Raefaldhi Amartya Junior atau yang biasa disapa Rae.
Siswa SMAN 12 Bandung ini, sangat hobi dalam mengolah teknologi Informatika, sejak masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).
“Awalnya saya hobi bermain game, lalu penasaran dengan aplikasi yang ada di dalam game tersebut. akhirnya dari sana mulai mempelajari web, blog dan yang semacamnya lewat bantuan dari ayah,” tutur Raefaldhi.
Karena hobinya tersebut, akhirnya Raefaldhi juga sempat mengikuti kejuaraan “Google Code-in” yaitu badan tingkat Internasional yang memiliki tujuan untuk memperkenalkan dunia “Open Source” pada remaja yang berusia 13-17 tahun.
Dimana siswa memiliki tugas untuk mengolah Aplikasi dan dilombakan di seluruh dunia. Bagi peserta yang beruntung, akan mendapat “Grand Price Winner”. Dan berkesempatan untuk berkunjung ke kantor “Google” di Amerika Serikat.
Raefaldhi sendiri merupakan satu dari 34 peserta yang menjadi pemenangnya.
“Sebelumnya saya juga aktif mengikuti “Besut Code” yaitu organisasi yang bertujuan untuk mencari anak yang berkompeten, nantinya diberikan mentoring berkenaan degan Aplikasi di tingkat Nasional” terang Raefhaldi yang bercita-cita menjadi boga programmer ini.
Raefaldhi yang mengidolakan Bill Gates dan Mark Zuckerberg, bercerita bahwa mengolah Aplikasi banyak sekali manfaatnya. Selain mengasah otak juga bisa mengenal teman-teman dari luar dan dalam negeri. Tentunya hal tersebut, sangat menyenangkan dan menambah wawasan.
“Bereksperimen lewat Aplikasi itu menarik dan tidak membuat bosan. Apalagi kalau kita fokus, tentu akan memberikan hal-hal positif dan tidak terduga,” komentar Raefaldhi menutup perbincangan dengan BEREDUKASI.Com. (Tiwi Kasavela)