Bandung, BEREDUKASI.Com — HIDUP hanya sekali saja, sehingga harus berbuat baik dan berguna untuk orang banyak. Itulah yang dimaknai oleh pemuda tampan bernama lengkap Muhammad Ridwan atau yang akrab disapa Ridwan.
“Saya juga ingin bisa menjadi yang terbaik dan terdepan,” tandasnya yang lahir di Bandung, 23 Mei 2003.
Pemilik motto “Do more of what you makes happy” ini juga, berkata bahwa ia hobi dengan dunia fotografi dan berenang.
“Karena saya mempunyai passion di kedua bidang itu. Dan cakupannya juga lumayan luas, selain foto saya juga senang videografi,” jelas siswa SMAN 11 Bandung jurusan IPS.
Ridwan yan juara 3 Lomba Fotografi tingkat Kota Bandung ini. Bercerita bahwa di masa depan ia ingin memiliki profesi sebagai Diplomat. Kerena senang pergi ke banyak tempat dan mengetahui hal baru.
“Untuk tokoh idola, saya menggemari Wishnu Tama. Sebab orangnya penuh dengan kerja keras, optimis dan tidak pernah berhenti berkarya untuk Indonesia,” terang penggemar warna Biru dan Abu serta penyuka Seafood.
Sementara itu untuk sosok inspiratif, anak ke 2 dari 3 bersaudara ini, mengatakan bahwa kedua orangtua, khususnya ibunya adalah orang yang sangat memotivasi dan penting di dalam hidupnya.
“Orangtua selalu terlihat tangguh di depan anak-anaknya. Selalu dapat juga menyembunyikan rasa cape, sedih dan sakit. Berjuang demi membuat anaknya bahagia,” terangnya.
Ridwan juga berkata bahwa ia selalu yakin bahwa hari esok akan lebih baik dari hari ini. Sehingga hal itu yang membuatnya selalu siap untuk menghadapi apapun. (Tiwi Kasavela)