Purwakarta, BEREDUKASI.Com — GERAKAN sosial berbagi, dengan nama Tempat Nasi Gratis (TNG) hadir di kota Purwakarta. Tepatnya di lokasi Pasar Jum’at (samping pos polisi). Gerakan TNG ini murni gerakan kepedulian terhadap sesama untuk berbagi.
Penggiat IKM/UKM Jawa Barat sekaligus Inisiator TNG Purwakarta, Lukcita Yogaswara atau Uki mengungkapkan. Bahwa seperti tag linenya bahwa “Siapapun Boleh Mengambil, Siapapun Boleh Mengisi”.
“Inti dari gerakan sosial ini adalah berbagi kebahagian dan kepedulian terhadap sesama,” terang Uki.
Untuk lancarnya gerakan ini, maka para penggerak di Purwakarta. Secara suka rela membentuk kepengurusan TNG Purwakarta yang pada tgl 4 Januari 2019. Akan di buka dan diresmikan TNG Purwakarta yang bertempat di Pasar Jum’at.
Untuk gerakan TNG Purwakarta ini, akan dimulai pada awal Januari 2019. Setiap hari Jum’at, Sabtu dan Minggu.
“Semoga ini merupakan titik awal dari gerakan TNG di Purwakarta. Dan menjadi lokasi awal gerakan TNG Purwakarta yang nantinya diharapkan. Akan hadir TNG-TNG lainnya di Purwakarta,” terangnya siang itu. (Tiwi Kasavela)