Bandung. BEREDUKASI.Com — SUAR Marabahaya adalah Festival Seni Kabaret Se-Jawa Barat. Yang akan dilaksanakan pada 30 November 2019 mendatang.
“Festival Seni Kabaret” Suar Marabahaya yang diadakan oleh SMAN 19 Bandung ini. Berbeda dengan Festival-Festival lainnya, karena di Suar Marabahaya ini, mengangkat 12 Tema dengan judul “Merawat Ingatan” yang diantaranya Hari Bumi, Hari Pers, Hari Ham, Hari Pancasila dan masih banyak lagi.
Dan Tim Kabaret yang akan ikut andil dalam Festival Kabaret Suar Marabahaya diantaranya “Plastik” (SMAN 14 Bandung), “Jebew 808” (SMAN 8 Bandung), “Teater Liga” (SMAN 3 Cimahi) dan masih banyak Tim lainnya yang siap bertarung di Festival Suar Marabahaya.
“Aku sih..berharap dengan adanya Festival Suar Marabahaya ini. Orang- orang bisa jadi lebih aware dan mereka juga jadi nya lebih tau kalau ada Hari Pers, Hari Bumi dan masih banyak lagi, “Hari-Hari” lainnya yang harus kita peringati,” jelas Dama, Ketua pelaksana Festival Kabaret Suar Marabahaya.
“Untuk informasi lebih lanjut bisa follow juga instagram nya di @suar.marabahaya. Nah disini bakalan dapet informasi lebih lanjut dan untuk pemesanan tiket juga bisa klik di link yang ada diinstagram,” jelas Dama.
Festival Suar Marabahaya sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 30 November 2019. Bertempat di Theater Tertutup Dago Tea House, jadi tunggu apa lagi, buat kalian yang suka dengan Seni Kabaret atau ingin mendukung Tim kesayangan kalian. Bisa banget datang ke Theater Tertutup Dago Tea House 30 November 2019 mendatang. (Z)