FeaturedFigurInfokuTNI/Polri

KODIM 0618/BS Mengajak PWI Pokja Kota Bandung Untuk Manunggal

0

BANDUNG, BEREDUKASI.COM — DANDIM 0618/BS Letnan Kolonel Infantri, Mohamad Iswan Nusi, SH, mengajak PWI Pokja Kota Bandung untuk Bersatu (Manunggal) dan bersama-sama memerangi dan menangkal Hoax atau Berita Bohong.

Bahkan PWI Pokja Kota Bandung juga menyampaikan berita yang Informatif, Edukatif dan mencerahkan. Terlebih berita konstruktif yang menyuguhkan ketenangan, agar dapat menjaga Jawa Barat khususnya Kota Bandung tetap Kondusif.

Hal ini terlontar dari Dandim, saat mengunjungi Sekretariat PWI Pokja Kota Bandung di Jl. Ahmad Yani no 262, Kota Bandung, Rabu (5/6/2024).

Malahan Dandim, menjelaskan Kota Bandung merupakan Daerah yang Heterogen. Sehingga peran Media akan sangat diperlukan untuk cipta kondisi tetap kondusif. Apalagi dalam waktu dekat akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak.

“Peran Media ini sangat penting dalam menciptakan kondusifitas. Saya berharap sinergitas antara kami (Kodim 0618/BS) dengan PWI lebih terjalin dengan baik. Tujuannya sama menjaga agar di wilayah Jabar ini, tetap Aman dan Kondusif,” ungkap Dandim dalam pertemuan yang penuh kekeluargaan ini.

Ditambahkan juga, Kodim 0618/BS berencana memfasilitasi Awak Media dengan menyediakan Ruang Wartawan (Press Room). Agar memudahkan awak media dalam menjalankan tugasnya. Selain itu, diharapkan semakin merekatkan kemitraan.

Sementara Sekretaris PWI Pokja Kota Bandung, Zaenal Ihsan menanggapi ungkapan Dandim. Bahwa dalam menjalankan tugas Kewartawanannya, Anggota PWI Pokja Kota Bandung, tetap memegang teguh Kode Etik Jurnalistik. Lebih dari itu, pihaknya juga siap berkolaborasi dalam menciptakan Bandung Bebas Hoax.

Ihsan menilai apa yang diungkapkan Dandim 0618/BS, telah sesuai dengan tujuan PWI Pokja Kota Bandung. Yaitu mewujudkan Bandung tetap aman dan kondusif dalam memerangi Hoax.

“Di tengah arus Informasi Digital serta gempuran konten Kreator yang berbeda orientasinya. Dengan profesi Wartawan, tentu saja menjadi tantangan bagi Wartawan untuk secara masif menyosialisasikan bagaimana bahaya Hoax. Karenanya kami (PWI Pokja Kota Bandung), siap berkolaborasi dengan Kodim 0618/BS. Untuk menciptakan Kota Bandung, tatap Aman dan Kondusif. Kami siap melakukan Sosialisasi guna memerangi Hoax yang bisa menyesatkan warga Kota Bandung,” ujar Ihsan yang sekarang ini, telah ditetapkan sebagai Ketua PWI Pokja Kota Bandung periode 2024-2026.

Apalagi menurut Ihsan, peranan Media Sosial (Medsos) hari ini, paling cepat memproduksi Informasi. Namun masyarakat masih harus bijak dalam menerima dan menyerapnya. Sebab dikhawatirkan tergerus pada Konsumsi Berita Bohong atau yang disebut Hoax itu.

Bukan hanya itu saja, sambungnya, dalam waktu dekat ini momentumnya dihadapkan pada Tahun Politik. Dimana beberapa Kota dan Kabupaten di Indonesia. Akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak.

“Kami di PWI Pokja Kota Bandung mengimbau agar warga bijak dalam bermedsos. Dan menjadi kewajiban bagi kami, dalam menyuarakan kebenaran dan terlepas dari keberpihakan dalam Pilkada nanti,” pungkasnya. (Sip).

admin

Hari Pertama Pendaftaran PPDB Tahap 1, Plh. Kadisdik: Gerak Cepat Atasi Gangguan Sistem

Previous article

Tiket Remember November 2024, Kini Tersedia Melalui Goers Dan Aplikasi BBO

Next article

You may also like

More in Featured