EkonomiFeaturedRagam

Pandemi Covid-19 Tak Halangi Tur Gratis Ke Turki Bersama Sabda Travel……….!

0

Jakarta, BEREDUKASI.Com — PANDEMI Covid-19 membuat banyak pelaku usaha wisata gigit jari. Namun dalam situasi tak menentu usaha tetap harus berjalan.

“Investasi Triliunan tidak berarti bila mengesampingkan aspek berkelanjutan,” ujar Direktur Sabda Travel, Januar Setyadi, kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (27/1/2021).

Januar mengatakan, Usaha Pariwisata merupakan salasatu penyumbang devisa terbesar.

“Hal ini tidak lepas dari peran Travel Agent yang selama ini berkontribusi menggenjot Promosi. Hingga terlibat langsung sebagai Pelaku Bisnis Sektor Wisata,” ujarnya.

Dalam masa Virus Corona ini, kata dia, banyak negara tutup border hingga usaha tak bergerak. Banyak larangan dan himbauan perjalanan Pemerintah Lokal dan Internasional yang menganjurkan untuk di rumah saja.

“Kondisi ini membuat kami Travel Agent kesulitan karena tidak bisa menjual Produk. Para pelaku lainnya menghadapi kesulitan meraup pendapatan, serta harus bertahan dengan melakukan pemotongan biaya operasional,” papar Januar.

Walau sebagian besar usaha Travel terdampak pandemi Covid-19. Namun, kata Januar, diharapkan Usaha Pariwisata. Dapat kembali menggeliat dengan adaptasi kebiasaan baru.

Selama pandemi Covid-19, protokol kesehatan yang dilakukan Sabda Travel dalam menjual Program-program Wisata diantaranya dengan menyiapkan Safety Kits.

“Di lapangan selalu kami himbau agar menjaga protokol kesehatan. Kami juga menyiapkan Safety Kits berupa Masker dan Handsanitizer,” ujarnya.

“Tur Gratis Ke Turkey”…..!

Sabda Travel memiliki program Gratis Biaya Tur bagi masyarakat yang memiliki Viewer/Follower di Media Sosialnya di atas 5 juta. Dengan syarat dan ketentuan berlaku. Menurut Januar, hal ini bagian dari program untuk membangkitan semangat bagi Pelaku Usaha Pariwisata.

“Buat warga yang instagramnya memiliki Follower di atas 5 juta akan kami berangkatkan gratis ke Turki. Moto kami “Your Trully Travel Partner”. Menjadi teman perjalanan yang sesungguhnya, dalam melayani semua keperluan Customer dengan baik,” terang Januar.

Sejak 21 Juli 2020 hingga sekarang, Sabda Travel telah memberangkatkan Wisatawan ke Turki. Keberangkatan setiap Minggu (Seminggu 1-2 kali). Keberangkatan Wisatawan Sabda Travel berikutnya, berlangsung, 30 Januari, 06 Februari 2021 dan 11–12 Februari 2021.

Sabda Travel dengan izin usaha No. Izin PPIU : 758/2017, di bawah PT. Sabda Mandiri Wisata, berkomitmen menjadi suatu perusahaan kepercayaan. Untuk melayani para Wisatawan yang ingin melakukan Perjalanan Wisata.

Selain perjalanan Wisata Umum, Visi Sabda Travel ingin mengantarkan Jamaah mencapai Ibadah Umrah/Haji yang Mabrur. Membangun kemitraan yang adil, mengembangkan silaturrahim dan kenyamanan beribadah.

Sabda Travel mendukung kemantapan calon Jemaah untuk menunaikan Ibadah Umrah/Haji secara benar dan sempurna. Untuk mencapai ibadah yang Mabrur. Memberi pelayanan yang amanah dengan Produk Umroh, Haji, Visa dan Travel Insurance. Tiket Domestik dan Internasional, Hotel Reservation, Inbound dan Outbound Tours LA (Land Arrangement).

“Kami siapkan karyawan profesional dan amanah untuk melayani Jamaah. Lebih mengedapankan Ukhuwah Islamiah, Silaturahim, Ta’awanh’alal birri wa tagwa untuk mencapai kehidupan yang rahmatan lil’alamiin,” tutur Januar. (Eddie Karsito).

admin

Sondang Temukan Makna, Dalam Kata dan Nada Lewat Lagu “Jatuh Cinta Padamu”…….!

Previous article

Kembali Dansektor 7, Patroli Cek Ipal Di PT. Zhong Xien Dan PT. Evergreen……!

Next article

You may also like

More in Ekonomi